REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA---Kotak hitam pesawat Sukhoi Superjet 100 sudah diamankan di Lanud Halim Perdana Kusuma, Jakarta Timur.
Namun, yang ditemukan baru bagian Cockpit Voice Recorder (CVR). Sedangkan Flight Data Recorder( FDR) yang masih belum ditemukan.
Mardjono, ketua Tim Investigasi Kecelakaan Udara KNKT pada media, Rabu (16/5), mengatakan, meskipun CVR sudah ditemukan dan bisa menjawab misteri kecelakaan, FDR juga harus ditemukan. "Sangat harus, keduanya saling berhubungan," jelasnya.
CVR merupakan bagian dari kotak hitam yang bisa menunjukkan hasil rekaman suara di bagian cockpit pesawat. Sedangkan FDR bisa menjelaskan data mengenai pergerakan pesawat.
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement