Kamis 12 Jul 2012 12:43 WIB

Bundesliga Gunakan Teknologi Garis Gawang

Rep: erik purnama/ Red: Taufik Rachman
Teknologi garis gawang (Ilustrasi)
Teknologi garis gawang (Ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID,BERLIN — Federasi Sepak Bola Jerman (DFL) tertarik untuk menggunakan teknologi garis gawang. Mereka memutuskan untuk menggunakan teknologi itu mulai musim 2013/2014.

Seperti dilansir Bild, dua level teratas kompetisi Jerman, Bundesliga dan Bundesliga 2 akan menggunakan teknologi garis gawang mulai musim depan. Bundesliga memilih teknologi Goal-Ref yang diketahui lebih murah ketimbang teknologi Hawk Eye.

Harga Goal-Ref setiap unitnya sekitar 125 ribu euro atau Rp 1,44 miliar alias setengah harga dari teknologi Hawk Eye. Masing-masing klub akan menggunakan uang dari hasil pembagian dari hak siar televisi musim 2012/2013 untuk membeli teknologi tersebut.

Dengan teknologi itu, konsekuensinya maka bola yang digunakan di pertandingan resmi di dalamnya akan ditanam chip. Meski penyelenggara sepak bola Jerman belum memberi konfirmasi resmi, namun klub-klub sudah diberi informasi mengenai aturan baru itu.

FIFA pekan lalu sudah menyetujui penggunaan teknologi garis gawang ini. Teknologi itu rencananya mulai diaplikasikan pada Piala Dunia Antarklub yang digelar di Tokyo, Jepang, Desember mendatang.

Meski Presiden UEFA Michel Platini tidak setuju dengan aturan teknologi garis gawang, namun FIFA bersikukuh hal itu harus diterapkan untuk meminimalisasi kesalahan bola pantul yang seharusnya masuk, seringkali dianggap wasit belum menjadi gol.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يَسْتَفْتُوْنَكَۗ قُلِ اللّٰهُ يُفْتِيْكُمْ فِى الْكَلٰلَةِ ۗاِنِ امْرُؤٌا هَلَكَ لَيْسَ لَهٗ وَلَدٌ وَّلَهٗٓ اُخْتٌ فَلَهَا نِصْفُ مَا تَرَكَۚ وَهُوَ يَرِثُهَآ اِنْ لَّمْ يَكُنْ لَّهَا وَلَدٌ ۚ فَاِنْ كَانَتَا اثْنَتَيْنِ فَلَهُمَا الثُّلُثٰنِ مِمَّا تَرَكَ ۗوَاِنْ كَانُوْٓا اِخْوَةً رِّجَالًا وَّنِسَاۤءً فَلِلذَّكَرِ مِثْلُ حَظِّ الْاُنْثَيَيْنِۗ يُبَيِّنُ اللّٰهُ لَكُمْ اَنْ تَضِلُّوْا ۗ وَاللّٰهُ بِكُلِّ شَيْءٍ عَلِيْمٌ ࣖ
Mereka meminta fatwa kepadamu (tentang kalalah). Katakanlah, “Allah memberi fatwa kepadamu tentang kalalah (yaitu), jika seseorang mati dan dia tidak mempunyai anak tetapi mempunyai saudara perempuan, maka bagiannya (saudara perempuannya itu) seperdua dari harta yang ditinggalkannya, dan saudaranya yang laki-laki mewarisi (seluruh harta saudara perempuan), jika dia tidak mempunyai anak. Tetapi jika saudara perempuan itu dua orang, maka bagi keduanya dua pertiga dari harta yang ditinggalkan. Dan jika mereka (ahli waris itu terdiri dari) saudara-saudara laki-laki dan perempuan, maka bagian seorang saudara laki-laki sama dengan bagian dua saudara perempuan. Allah menerangkan (hukum ini) kepadamu, agar kamu tidak sesat. Allah Maha Mengetahui segala sesuatu.”

(QS. An-Nisa' ayat 176)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement