REPUBLIKA.CO.ID, LONDOn -- Gagal menembus tim utama Arsenal, winger Ryo Miyaichi memilih mencari pengalaman di luar the Gunners. Winger 19 tahun itu resmi dipinjamkan ke Athletic.
Seperti dinukil AFP, Senin (13/8), Arsenal menyebut Miyaichi dipinjamkan dengan durasi kontrak selama satu tahun. Winger Timnas Jepang dipaksa menimba ilmu di luar tim asal London Utara tersebut.
Musim lalu, Miyaichi hanya tampil dua kali membela tim senior Arsenal. Ironisnya ia dimaikan bukan di Liga Primer Inggris, tapi di Piala Liga.
Ia pun mengaku tak khawatir dengan status pinjaman tersebut. Apalagi di menjelang akhir musim, ia bisa dibilang cukup berhasil bermain bersama Feyenoord dan Bolton Wanderes yang meminjamnya dari Arsenal. Kini, winger yang diboyong Arsenal pada Januari 2011 itu percaya bakal mendapat kepercayaan lebih banyak dan mampu menembus tim inti Wingan.