Selasa 14 Aug 2012 10:05 WIB

Agger Serahkan Masa Depan ke Liverpool

Rep: Irfan Fitrat/ Red: Hafidz Muftisany
Daniel Agger
Daniel Agger

REPUBLIKA.CO.ID, LIVERPOOL—Pemain bertahan asal Denmark, Daniel Agger, buka suara terkait rumor yang berkembang di bursa transfer kali ini. Belakangan ini Manchester City dikabarkan terus memantau peluang untuk bisa mendatangkan penggawa klub Liverpool itu.

Pekan lalu, pelatih Liverpool, Brendan Rodgers, mengatakan, tidak ingin kehilangan salah satu pemain terbaiknya. Akan tetapi mantan arsitek Swansea City itu tidak menutup kemungkinan untuk melepas pemainnya di bursa transfer. Syaratnya, klub lain harus memberikan penawaran yang menggiurkan bagi pihak the Reds. Kondisi ini juga berlaku untuk Agger.

Mendengar kabar ini, Agger akhirnya  bereaksi. Penggawa tim nasional Denmark ini mengatakan, lebih memilih untuk meneruskan kariernya bersama Liverpool. Namun bek berusia 27 tahun itu tidak menutup kemungkinan untuk hengkang. Menurutnya, semua itu bergantung pada keputusan manajemen the Reds.

“Saya tidak bisa membayangkan bermain untuk klub lain di Inggris, tapi anda tidak akan pernah tahu jika klub memikirkan lebih baik untuk menjual,” katanya pada media Denmark, Politiken, seperti dilansir BBC Sport, Senin (13/8).

Agger sudah menunjukkan ingin tetap mengenakan jersey Liverpool musim depan. Namun pernyataan Rodgers seperti membuka kesempatan bagi klub lain untuk melakukan penawaran terhadap Agger. Manchester City dikabarkan siap untuk mengeluarkan dana sekitar 18 juta poundsterling atau Rp 267,6 miliar.

Opsi lainnya, klub juara Liga Primer Inggris musim lalu itu bisa menawarkan sejumlah dana dengan tambahan Adam Johnson sebagai pemain pinjaman.Liverpool memang belum mengkonfirmasi adanya penawaran resmi dari City untuk mendapatkan Agger.

Namun sang pemain sendiri sudah mengutarakan keinginannya. Mantan pemain Brondby ini ingin tidak ingin keluar dari Anfield. Hanya Agger saat ini masih menunggu keputusan dari pihak klub.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يٰٓاَيُّهَا الَّذِيْنَ اٰمَنُوْٓا اِذَا قُمْتُمْ اِلَى الصَّلٰوةِ فَاغْسِلُوْا وُجُوْهَكُمْ وَاَيْدِيَكُمْ اِلَى الْمَرَافِقِ وَامْسَحُوْا بِرُءُوْسِكُمْ وَاَرْجُلَكُمْ اِلَى الْكَعْبَيْنِۗ وَاِنْ كُنْتُمْ جُنُبًا فَاطَّهَّرُوْاۗ وَاِنْ كُنْتُمْ مَّرْضٰٓى اَوْ عَلٰى سَفَرٍ اَوْ جَاۤءَ اَحَدٌ مِّنْكُمْ مِّنَ الْغَاۤىِٕطِ اَوْ لٰمَسْتُمُ النِّسَاۤءَ فَلَمْ تَجِدُوْا مَاۤءً فَتَيَمَّمُوْا صَعِيْدًا طَيِّبًا فَامْسَحُوْا بِوُجُوْهِكُمْ وَاَيْدِيْكُمْ مِّنْهُ ۗمَا يُرِيْدُ اللّٰهُ لِيَجْعَلَ عَلَيْكُمْ مِّنْ حَرَجٍ وَّلٰكِنْ يُّرِيْدُ لِيُطَهِّرَكُمْ وَلِيُتِمَّ نِعْمَتَهٗ عَلَيْكُمْ لَعَلَّكُمْ تَشْكُرُوْنَ
Wahai orang-orang yang beriman! Apabila kamu hendak melaksanakan salat, maka basuhlah wajahmu dan tanganmu sampai ke siku, dan sapulah kepalamu dan (basuh) kedua kakimu sampai ke kedua mata kaki. Jika kamu junub, maka mandilah. Dan jika kamu sakit atau dalam perjalanan atau kembali dari tempat buang air (kakus) atau menyentuh perempuan, maka jika kamu tidak memperoleh air, maka bertayamumlah dengan debu yang baik (suci); usaplah wajahmu dan tanganmu dengan (debu) itu. Allah tidak ingin menyulitkan kamu, tetapi Dia hendak membersihkan kamu dan menyempurnakan nikmat-Nya bagimu, agar kamu bersyukur.

(QS. Al-Ma'idah ayat 6)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement