Kamis 22 Nov 2012 17:27 WIB

Rakyat Palestina Rayakan Libur Nasional

Warga Palestina merayakan kemenangan atas Israel setelah tercapainya kesepakatan gencatan senjata di Gaza, Rabu (21/11) malam.  (Reuters/Ahmed Zakot)
Warga Palestina merayakan kemenangan atas Israel setelah tercapainya kesepakatan gencatan senjata di Gaza, Rabu (21/11) malam. (Reuters/Ahmed Zakot)

REPUBLIKA.CO.ID, GAZA -- Televisi al-Aqsha melaporkan pemerintah Palestina mengumumkan Kamis ini sebagai Hari Raya Nasional dan liburan resmi. Palestina merayakannya setelah berhasil memaksa Israel melakukan gencatan senjata pada Rabu malamnya.

ISNA, Kamis (22/11), melaporkan Gerakan Muqawama Islam Palestina Hamas juga menyebut hari ini sebagai hari kemenangan bangsa Palestina dalam perang Gaza. ''Hari istimewa yang harus dirayakan,'' tulis Irib mengutip Isna.

Juru bicara Hamas, Ihab al-Ghasin, mengimbau warga untuk merayakan hari ini. Warga Palestina diminta menjenguk keluarga para syuhada dan korban luka-luka.

Selain itu, Al Ghasin juga menekankan pengokohan persatuan dan solidaritas.

sumber : www.irib.ir
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement