Ahad 25 Nov 2012 19:38 WIB

Ribuan Roket Hizbullah Siap Lumat Israel

Rep: Bambang Noroyono/ Red: M Irwan Ariefyanto
Hezbullah
Foto: nowlebanon.com
Hezbullah

REPUBLIKA.CO.ID,BEIRUT --- Faksi Syiah di Lebanon Hezbullah mengingatkan Israel jangan pernah berpikir untuk menyerang Lebanon setelah kalah di Gaza.

Pemimpin Hezbullah, Sayyed Hassan Nasrallah mengatakan akan melumat habis kota-kota di Israel dengan ribuan roket serang jika hal tersebut terjadi."Israel terguncang dengan (roket) Fajr-5 selama delapan hari dari Gaza. Kami akan menghantam Tel Aviv dan kota lainnya dengan ribuan roket sekaligus jika Lebanon diserang Israel,'' ujar Nasrallah, Ahad (25/11).

Nasrallah mengatakan mendukung setiap serangan yang dialamatkan ke Israel. Serangan dari Gaza kata dia adalah sebagian kemampuan dari kekuatan besar yang akan menghantam Negara Yahudi tersebut.

Fajr-5 teknologi Iran yang dipinjamkan ke Hamas telah menjangkau 70 kilo meter dan mampu menembus Tel Aviv, dan Jerussalem. Sedangkan dari Lebanon ribuan roket siap menghantam Israel ke semua penjuru dari arah utara Israel.

Hezbullah merupakan musuh terbesar Israel di perbatasan. Pada 2006 keduanya pernah saling serang selama 33 hari. Hingga sekarang keduanya tidak pernah melakukan gencatan senjata. Akhir bulan lalu faksi yang pro Iran ini berhasil menerbangkan pesawat tanpa awak ke situs-situs pertahanan Israel. Hezbullah mengaku bekerjasama dengan Iran untuk menjadi benteng terluar negara mullah tersebut jika Israel menyerang Teheran.

sumber : Reuters
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
۞ وَلَقَدْ اَخَذَ اللّٰهُ مِيْثَاقَ بَنِيْٓ اِسْرَاۤءِيْلَۚ وَبَعَثْنَا مِنْهُمُ اثْنَيْ عَشَرَ نَقِيْبًاۗ وَقَالَ اللّٰهُ اِنِّيْ مَعَكُمْ ۗ لَىِٕنْ اَقَمْتُمُ الصَّلٰوةَ وَاٰتَيْتُمُ الزَّكٰوةَ وَاٰمَنْتُمْ بِرُسُلِيْ وَعَزَّرْتُمُوْهُمْ وَاَقْرَضْتُمُ اللّٰهَ قَرْضًا حَسَنًا لَّاُكَفِّرَنَّ عَنْكُمْ سَيِّاٰتِكُمْ وَلَاُدْخِلَنَّكُمْ جَنّٰتٍ تَجْرِيْ مِنْ تَحْتِهَا الْاَنْهٰرُۚ فَمَنْ كَفَرَ بَعْدَ ذٰلِكَ مِنْكُمْ فَقَدْ ضَلَّ سَوَاۤءَ السَّبِيْلِ
Dan sungguh, Allah telah mengambil perjanjian dari Bani Israil dan Kami telah mengangkat dua belas orang pemimpin di antara mereka. Dan Allah berfirman, “Aku bersamamu.” Sungguh, jika kamu melaksanakan salat dan menunaikan zakat serta beriman kepada rasul-rasul-Ku dan kamu bantu mereka dan kamu pinjamkan kepada Allah pinjaman yang baik, pasti akan Aku hapus kesalahan-kesalahanmu, dan pasti akan Aku masukkan ke dalam surga yang mengalir di bawahnya sungai-sungai. Tetapi barangsiapa kafir di antaramu setelah itu, maka sesungguhnya dia telah tersesat dari jalan yang lurus.”

(QS. Al-Ma'idah ayat 12)

Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement