REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) mulai melakukan verifikasi harta kekayaan enam perserta Pemilukada DKI Jakarta. Berdasarkan jadwal, dua calon gubernur DKI Jakarta yaitu Joko Widodo dan Hendardji akan disambangi tim KPK pada hari Selasa (5/6) ini.
"Iya (mendatangi kediaman Jokowi dan Hendardji, untuk verifikasi LHKPN," kata Kabag Pemberitaan dan Informasi KPK, Priharsa Nugraha melalui pesan singkat, Selasa (5/6).
Menurut Priharsa, tim KPK akan menyambangi kediaman Jokowi di Jl Slamet Riyadi 294 Solo, jam 09.30 WIB. Sedangkan, tim lainnya akan bergerak ke rumah Hendardji di Jl Prapanca, Kebayoran Baru, Jaksel, jam 10.00 WIB.
Tidak hanya calon Gubernur yang didatangi oleh tim verifikasi harta KPK, calon wakil gubernur Nono Sampono juga akan didatangi oleh tim KPK untuk melakukan verifikasi harta kekayaan.