Selasa 18 Dec 2012 20:26 WIB

Tujuh Aktivis Online Ditangkap

Manal Al-Sherif (32) tercatat sebagai aktivis yang memelopori gerakan perempuan lewat Facebook
Foto: presstv
Manal Al-Sherif (32) tercatat sebagai aktivis yang memelopori gerakan perempuan lewat Facebook

REPUBLIKA.CO.ID,UEA--Sebanyak tujuh aktivis online ditangkap. Menurut Pusat HAM Emirat, tiga dari tujuh aktivis online tersebut adalah warga Uni Emirat Arab (UEA).

Tiga warga UEA ditahan di Saudi Arabia sebelum diserahkan kepada pihak berwenang UEA. Kejadian itu, berlangsung hanya beberapa hari setelah empat aktivis online ditangkap karena mengkritik pemerintah melalui Twitter.

Bulan lalu, pemerintah UEA memperkuat aturan penggunaan  internet. Menurut pemerintah, menghina pemerintah dan mengorganisir demo adalah tindakan kriminal.

Kelompok pembela HAM menyatakan, aturan tersebut membatasi kebebasan berekspresi dan berorganisasi.

Menurut Pusat HAM Emirat, salah satu aktivis yang paling diincar pemerintah adalah pemilik  akun Twitter @weldbudhabi yang memiliki lebih dari  11.000 pengikut.

"Dia merupakan aktivis dunia maya yang paling diincar di UEA saat ini,"ujar salah seorang aktivis HAM kepada BBC, selasa, (18/12).

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement