Ahad 23 Dec 2012 18:11 WIB

Dibidik Banyak Klub, Ini Jawaban Huntelaar

Rep: Irfan Fitrat/ Red: Citra Listya Rini
Klaas Jan Huntelaar
Foto: AP/Markus Schreiber
Klaas Jan Huntelaar

REPUBLIKA.CO.ID, GELSENKIRCHEN -- Penyerang tim nasional Belanda, Klaas-Jan Huntelaar mengakhiri spekulasi masa depannya jelang bursa transfer Januari 2013 mendatang. Pemain berjuluk 'the Hunter' itu memilih untuk tetap bertahan bersama Schalke 04.

Kontrak Huntelaar akan habis pada akhir musim ini. Situasi itu sempat membuat klub lain tertarik untuk memboyongnya. Terlebih, penyerang berusia 29 tahun itu sempat menunda perpanjangan kontraknya bersama Schalke.

"Tapi, sekarang saya sudah membuat keputusan di mana saya merasakan itu yang terbaik," kata dia, seperti dilansir laman resmi klub, Ahad (23/12).

Huntelaar memutuskan untuk memperpanjang kontraknya bersama Schalke hingga 2015. Keputusan ini sekaligus membantah rumor kepergiannya pada Januari mendatang.

Sebelumnya, mantan bomber Ajax Amsterdam ini menjadi incaran sejumlah tim di luar Jerman. Arsenal dan Liverpool kabarnya sempat berminat mendatangkannya. Begitu pun dengan klub raksasa Seri A, Juventus.

Harapan klub lain untuk memboyong Huntelaar pun luntur. Pemain yang pernah memperkuat Real Madrid ini masih merasa nyaman bermain untuk Schalke.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement