Ahad 17 Mar 2013 08:03 WIB

Everton Lukai Harapan City

Pemain Everton, Leon Osman (kiri), melakukan selebrasi bersama rekannya, Leighton Baines, usai mencetak gol ke gawang Manchester City di laga Liga Primer Inggris di Goodison Park, Liverpool, Sabtu (16/3).
Foto: Reuters/Phil Noble
Pemain Everton, Leon Osman (kiri), melakukan selebrasi bersama rekannya, Leighton Baines, usai mencetak gol ke gawang Manchester City di laga Liga Primer Inggris di Goodison Park, Liverpool, Sabtu (16/3).

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Genggaman Manchster City atas gelar Liga Primer Inggris semakin mengendur akibat kekalahan 0-2 di markas Everton pada Sabtu.

Tembakan melengkung Leon Osman pada menit ke-32 membawa Everton unggul di Goodison park. Bahkan meski mereka harus bermain dengan sepuluh pemain karena Steven Pienaar mendapat kartu merah pada menit ke-60, City tetap tidak mampu menciptakan gol balasan.

Pemain pengganti Nikica Jelavic justru mengunci kemenangan timnya pada masa tambahan waktu melalui serangan balik setelah mendapat umpan dari Marouane Fellaini.

Pemuncak klasemen Manchester United dapat memaksimalkan kekalahan keempat City tersebut. MU mampu menang 1-0 atas tim papan bawah, Reading, pada Sabtu malam. Kemenangan yang membuat mereka unggul 15 angka atas rival sekotanya itu.

Sepekan setelah dicemooh oleh pendukungnya akibat kalah 0-3 dari Wigan di Piala FA, Everton menampilkan permainan bagus untuk menjaga peluang mereka mengakhiri musim di empat besar. Kemenangan tersebut membawa mereka menduduki peringkat kelima.

Klasemen Premier League Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Liverpool Liverpool 15 11 3 1 31 18 36
2 Chelsea Chelsea 16 10 4 2 37 18 34
3 Arsenal Arsenal 16 8 6 2 29 14 30
4 Nottingham Forest Nottingham Forest 16 8 4 4 21 2 28
5 Manchester City Manchester City 16 8 3 5 28 5 27
sumber : Reuters
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement