Kamis 21 Mar 2013 15:56 WIB

Rahmad Darmawan Waspadai 10, 11, 15, 17, dan 18

Rep: Satria Kartika Yudha/ Red: Didi Purwadi
Pelatih Timnas Indonesia, Rahmad Darmawan (kanan), dan Jacksen F. Tiago (kiri) saat melakukan sesi latihan timnas di Stadion Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta, Rabu (20/3).
Foto: Republika/Yasin Habibi
Pelatih Timnas Indonesia, Rahmad Darmawan (kanan), dan Jacksen F. Tiago (kiri) saat melakukan sesi latihan timnas di Stadion Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta, Rabu (20/3).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pelatih timnas Indonesia, Rahmad Darmawan, mewaspadai lima pemain Arab Saudi dalam laga kedua kualifikasi Pra Piala Asia 2015 di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta, Sabtu (23/3).

''Lima pemain Arab Saudi yang saya waspadai adalah pemain nomor punggung 10, 11, 15, 17, dan 18,'' kata Rahmad kepada wartawan di kawasan Senayan, Jakarta, Kamis (21/3).

Pria yang akrab disapa RD itu memang tidak menyebutkan nama-nama pemain tersebut.

Namun berdasarkan data skuat Arab Saudi yang ada di Wikipedia berdasarkan pertandingan terakhir Arab Saudi melawan Cina di Piala Asia 2015, kelima pemain itu adalah Fahad Al-Muwallad (10), Nasser Al-Shamrani (11), Salman Al-Faraj (15). Taisir Al-Jassim (17), dan Mustafa Al-Bassas (18).

Fahad dan Nasser merupakan pemain yang berposisi sebagai striker. Sedangkan, Salman dan Taisir adalah gelandang tengah. Mustafa merupakan pemain yang beroperasi di sayap kanan.

RD memang tidak menyebutkan secara detail mengenai kelebihan-kelebihan pemain tersebut. Namun, secara keseluruhan, para pemain tersebut yang dinilainya menjadi andalan skuat Arab Saudi.

Klasemen Liga 1 Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Persebaya Surabaya Persebaya Surabaya 15 10 4 1 20 10 34
2 Persib Bandung Persib Bandung 14 9 5 0 25 15 32
3 Pusamania Borneo Pusamania Borneo 15 7 5 3 22 13 26
4 Persija Persija 15 7 4 4 21 6 25
5 Bali United Bali United 14 7 3 4 21 8 24
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement