Ahad 12 May 2013 22:02 WIB

Kemenangan Persib Warnai Debut Hilton Moreira

Rep: Satria Kartika Yudha / Red: Citra Listya Rini
Hilton Moreira
Foto: www.simamaung.com
Hilton Moreira

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Debut Hilton Moreira bersama Persib Bandung diwarnai kemenangan. Persib menyambut si 'pemain hilang' dengan kemenangan 3-1 atas Persela Lamongan di Stadion Si Jalak Harupat, Ahad (12/5).  

Mengenakan nomor punggung delapan, Hilton yang musim lalu meninggalkan Persib demi Sriwijaya FC, lebih dulu dicadangkan oleh sang pelatih Jajang Nurjaman pada babak pertama. Ia baru dimainkan usai turun minum ketika Persib sudah unggul 3-1.  

Hilton masuk pada menit ke-69 menggantikan Kenji Adachichara. Pemain yang dibarter dengan Herman Dzumafo itu memang tidak berkontribusi atas tiga gol Persib. Namun, aksi Hilton cukup memukau para fans Persib yang memadati stadion. 

Persib sebenarnya bisa menambah pundi-pundi gol andaikan Sergio Van Dijk dan Atep dapat memaksimalkan peluang emas yang diciptakan Hilton. Pada menit ke-73, Van Dijk memiliki peluang besar mencetak gol setelah Hilton sukses menyundul tipis bola ke arah Van Djik. 

Sayang, Van Dijk yang berdiri cukup bebas di kotak pertahanan Persela, tak mampu memaksimalkan peluang tersebut. Tendangan striker berkepala plontos itu masih bisa dihalau kiper Persela Khoirul Huda. 

Menjelang akhir pertandingan atau tepatnya pada menit ke-87, Hilton menunjukkan kualitasnya sebagai juru gedor. Ia melakukan solo run dari lapangan tengah melewati dua kawalan pemain Persela dan merangsek ke barisan pertahanan lawan. 

Setelah mendapatkan ruang, Hilton langsung melepaskan tembakan. Bola yang dilepaskan Hilton itu tak mampu ditangkap dengan sempurna oleh Khoriul Huda dan memantul ke arah Atep. 

Hingga peluit panjang dibunyikan, skor tetap bertahan 3-1. Tiga gol Persib diciptakan Firman Utina pada menit ke-5, M. Ridwan pada menit ke-28 dan Kenji pada menit ke-62. Sementara Persela hanya mampu membuat satu gol balasan lewat Samsul Arif pada menit ke-23. 

Debut Hilton itu pun menuai pujian dari Jajang Nurjaman. Dia menilai Hilton langsung memberikan efek pada laga perdananya ini. "Hilton bermian cukup bagus. Sayang, assist yang dia ciptakan tidak bisa dimaksimalkan menjadi gol oleh pemain lain," kata Jajang kepada Republika, Ahad (12/5). 

Jajang meyakini, Hilton akan bermain lebih baik lagi pada pertandingan selanjutnya. Pasalnya, meski baru bergabung dengan tim pada Jumat (10/5) sore, Hilton bisa beradaptasi dengan cepat. "Permainan dia sangat menjanjikan walaupun tadi hanya bermain selama kurang lebih 23 menit," ujar Jajang. 

 

Klasemen Liga 1 Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Pusamania Borneo Pusamania Borneo 10 6 3 1 16 10 21
2 Persebaya Surabaya Persebaya Surabaya 10 6 3 1 9 4 21
3 Persib Bandung Persib Bandung 10 5 5 0 18 10 20
4 Bali United Bali United 10 6 2 2 16 8 20
5 PSM Makassar PSM Makassar 10 4 5 1 13 7 17
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement