REPUBLIKA.CO.ID, DEPORTIVO -- Deportivo La Coruna terus menjaga asa untuk bertahan di La Liga. Tim berjuluk Super Depor itu sukses memetik kemenangan dua gol tanpa balas ketika menjamu Espanyol di Stadion Riazor, Senin (20/5) dini hari WIB.
Tambahan tiga poin membuat Deportivo untuk sementara lepas dari jerat degradasi dengan koleksi 35 poin. Skuat besutan Fernando Vazquez berada satu tingkat di atas zona merah bertukar tempat dengan Real Zaragoza. Depor menempati peringkat 17, sedangkan Zaragoza masuk ke perangkap zona merah di urutan 18.
Bertindak sebagai tuan rumah, Super Depor harus bekerja keras memetik tiga angka. Tim tamu berhasil menahan imbang Deportivo imbang tanpa gol pada babak pertama.
Usai turun minum, Deportivo yang tak mau menanggung malu di depan para pendukungnya meningkatkan intensitas serangan. Bruno Gama sukses membuka keunggulan Deportivo ketika babak kedua berjalan lima menit. Deportivo pun akhirnya memastikan kemenangan setelah Nelson Oliveira menggandakan keunggulan jelang akhir pertandingan, tepatnya pada menit ke-91.
Pelatih Deportivo Fernando Vazquez berharap anak-anak asuhnya bisa mengulang kemenangan pada dua laga tersisa melawan Malaga dan Real Sociedad. "Jika kami tidak menang pada dua laga selanjutnya, kami kemungkinan akan bermain di Segunda Division musim depan," kata Vazquez dilansir Football Espana, Senin (20/5).
Wajar bila Vazquez masih ketar-ketir dengan posisi timnya saat ini. Deportivo memang belum aman lantaran hanya unggul satu poin dari Real Zaragoza di urutan 17, empat angka dari Celta Vigo yang menempati peringkat 19, dan enam poin dari Mallorca sebagai juru kunci.
Meski menyadari pasukannya berada dalam tensi tinggi, ia yakin bisa mengantarkan timnya lolos dari degradasi dan tetap bertanding di La Liga untuk musim depan. "Saya optimistis karena para pemain bertanding hati," ujarnya.
Bagi Espanyol, kekalahan ini menutup impian berlaga di Liga Eropa musim depan. Dengan dua pertandingan tersisa, Espanyol tak mungkin bisa mengejar raihan Real Betis yang menghuni peringkat tujuh sebagai zona awal Liga Eropa dengan selisih delapan poin. Espanyol berada di urutan 11 dengan koleksi 44 poin.