REPUBLIKA.CO.ID, JERUSALEM -- Satu organisasi yang menamakan dirinya "Tentara Elektronik Suriah" telah meluncurkan serangan cyber terhadap sistem distribusi air Haifa, kota ketiga terbesar di Israel. Demikian kata seorang ahli pada Sabtu.
''Serangan organisasi yang kita tidak tahu persis siapa yang ada di belakangnya ini dilakukan dua pekan lalu dan gagal,'' kata Profesor Yitzhak Ben-Israel, Kepala Dewan Nasional Israel untuk Penelitian dan Pengembangan.
Sang profesor, mantan penasihat perang cyber untuk Perdana Menteri Benjamin Netanyahu, mengatakan serangan itu diluncurkan sebagai pembalasan atas serangan udara di Suriah yang dilaporkan dilakukan oleh Israel sejak awal tahun ini.
Pada April, badan keamanan dalam negeri Shin Bet mengatakan serangan cyber massal yang dilakukan kelompok peretas menargetkan Israel telah menyebabkan kerusakan yang masih dapat diabaikan.