Rabu 19 Jun 2013 19:59 WIB

Sakit Tipus, Bintang Persisam Absen Hadapi Persela dan MU

Lancine Kone (tengah)
Foto: Antara/Puspa Perwitasari
Lancine Kone (tengah)

REPUBLIKA.CO.ID, SAMARINDA -- - Pemain andalan Persisam Putra Samarinda Lancine Kone yang sakit tipus kemungkinan belum bisa diturunkan pada dua laga kandang di Stadion Segiri Samarinda menghadapi Persela Lamongan dan Madura United pada pekan depan.

Pemain asal Pantai Gading tersebut belum pulih dari sakit tipus, sehingga tidak bisa ikut latihan bersama rekan-rekannya.

Pelatih Persisam Putra Samarinda Sartono Anwar di Samarinda, Rabu, mengatakan, dia lebih memilih Kone untuk istrirahat dulu, bila kondisinya memang belum fit.

"Buat apa kalau latihan masih setengah-setengah, lebih baik sembuhkan sakitnya dulu, baru konsentrasi di pertandingan," jelas Sartono.

Akibat sakit tipus yang dideranya, Kone sudah absen pada dua laga tandang di Papua, melawan Persipura Jayapura dan Persiwa Wamena.

Untungnya satu dari dua laga tersebut, tim Persisam masih bisa meraih kemenangan ketika menghadapi Persiwa dengan skor 3-1.

"Saat ini saya sudah mulai banyak pilihan untuk pemain depan, karena selain Osas Saha yang sudah mulai percaya diri, di lini depan kami juga masih punya Ferdinan dan M Riduan yang juga mengalami progres positif," terang Sartono.

Sartono melanjutkan, memang pada awal musim, skuadnya lebih banyak mengandalkan Lancine Kone, untuk menopang daya gedor tim Persisam, karena Ferdinand Sinaga cidera.

Sartono mengatakan, saat ini timnya sudah mulai mengalami perubahan, dan yang lebih signifikan krisis pemain depan saat ini telah terpecahkan dengan mulai suburnya Osas Saha sebagai pencetak gol.

"Osas dalam empat kali penampilan kurang punya greget, namun pada tiga pertandingan terakhir sudah mulai menunjukkan tajinya dengan mencetak dua kali hattrick di tiga laga terakhirnya," jelas Sartono.

sumber : antara
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement