Rabu 03 Jul 2013 11:36 WIB

Biduan Legendaris di Tanah Haram

Red: Heri Ruslan
Gurun pasir (ilustrasi)
Foto: .free-extras.
Gurun pasir (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, Oleh Nashih Nashrullah

Kepiawaiannya di dunia tarik suara melegenda seantero Tanah Haram.

Di sejumlah kitab sejarah biografi, namanya nyaris tak tercatat. Bias gender di abad pertengahan memang cukup kentara. Namun, tengoklah di literatur seni dan musik. Nama Jamilah el-Madina cukup melegenda di Tanah Haram, Madinah, semasa Dinasti Umayyah berjaya.

Abu al-Faraj al-Ashfahani  dalam kitabnya Al-Aghani menyebutkan, Jamilah lahir dari keturunan hamba sahaya di bawah kekuasaan Bani Sulaim. Suaminya ketika itu juga berasal dari golongan yang sama. Yakni, budak Bani al-Harits bin al-Khazraj.