REPUBLIKA.CO.ID, MADRID -- Real Madrid meningkatkan upaya pengejaran untuk bisa mendapatkan İlkay Guendogan. Ia diproyeksikan untuk menggantikan Xabi Alonso yang kontraknya habis pada musim depan.
Gelandang Borussia Dortmund itu termasuk ke dalam daftar pemain buruan klub besar. Itu tidak lain karena penampilannya yang cemerlang hingga mengantarkan Dortmund sebagai finalis Liga Champions, musim lalu.
Marca, Rabu (3/7), melaporkan, adik Guendogan pernah melakukan kunjungan ke Kota Madrid pada 22 Juni lalu. Kedatangan sang adik yang juga menjadi agen dikaitkan untuk bertemu dengan petinggi Los Blancos.
Meski dikabarkan penggawa Timnas Jerman itu sudah setuju untuk merumput di Santiago Bernabeu, tapi hal itu baru terealisasi pada 2014. Menunggu setahun lagi bukan pilihan tepat, sehingga Madrid ingin memboyong pemain keturunan Turki itu secepatnya.
El Real menyadari situasi yang dihadapi Dortmund tengah pelik. Pelatih Jurgen Klopp baru saja kehilangan Mario Gotze yang pindah ke rival utamanya, Bayern Muenchen. Penyerang Robert Lewandowski juga sepertinya bakal menyusul meninggalkan Signal Iduna Park. Kalau Guendogan ikut pergi, tentu kekuatan tim bisa kehilangan keseimbangan.