REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pelatih Tim Nasional U-23 Rahmad Darmawan akan memperbaiki kelemahan anak asuhnya dalam turnamen segi empat bertajuk MNC Cup yang rencananya diselenggarakan pada 21-24 November.
Pada turnamen yang bakal dihelat di Stadion Utama Gelora Bung Karno ini, skuat Garuda Muda akan bentrok melawan Papua Nugini, Maladewa, dan Laos.
RD langsung mengagendakan latihan di Jakarta sejak Ahad (17/11) sore, hingga bergulirnya turnamen mini demi mengejar pembenahan di sektor serang. RD pun berbagi tugas dengan asisten pelatih Aji Santoso.
RD fokus memberikan materi latihan untuk para penyerang dan gelandang, sedangkan Aji yang bertugas mendidik para pemain belakang.
RD memang harus fokus membenahi lini serang karena perhelatan SEA Games sudah semakin dekat. Apalagi, turnamen mini nanti kemungkinan besar akan menjadi ajang uji coba terakhir.
Meskipun kinerja lini serang dinilai belum maksimal, namun juru taktik asal Lampung tersebut menilai ada dua hal signifikan terkait permainan tim. "Saya puas dengan perkembangan signifikan pemain terhadap pemahaman organisasi permainan. Terpenting semangat pemain begitu tinggi dalam setiap pertandingan," ujar dia.
Skuat timnas U-23 masih dihuni 26 pemain. RD akan menentukan 20 pemain final untuk SEA Games setelah turnamen mini.
Pria yang kini menjadi pelatih Persebaya Surabaya tersebut sudah punya kriteria pemain yang akan dipilih ke dalam skuat final. RD mengaku akan mengutamakan pemain yang bisa bermain tidak hanya di satu posisi.
Misalnya, pemain bek kanan yang juga bisa beroperasi sebagai bek kiri. Ini penting sebagai antisipasi apabila ada pemain yang harus absen saat menjalani pertandingan SEA Games.