Ahad 11 May 2014 05:44 WIB

Tentara Yaman Bunuh Delapan Terduga Anggota Al Qaida

Rep: Satya Festiani/ Red: Indira Rezkisari
 Tentara berjaga di kendaraan militer yang memblokir jalan menuju Istana Kepresidenan di Sanaa.
Foto: Reuters
Tentara berjaga di kendaraan militer yang memblokir jalan menuju Istana Kepresidenan di Sanaa.

REPUBLIKA.CO.ID, SANAA – Tentara Yaman membunuh tujuh terduga anggota Al Qaida di Shabwa dan Abyan pada sabtu (10/5) setelah baku tembak berlangsung. Pemerintah telah meningkatkan serangan terhadap Al Qaida dalam dua minggu terakhir.

Kementerian Pertahanan Yaman mengatakan, Washington telah membantu Pemerintah Yaman dengan menyediakan logistik, pelatihan dan pesawat tak berawak. Semenanjung Arab diduga menjadi cabang Al Qaida paling aktif.

Pada hari yang sama, Gubernur Shabwa Ahmed Ali Bahag mengatakan, pejuang Al Qaida telah menculik lima warga sipil. Ia meminta bantuan palang merah untuk menemukan warga sipil tersebut.

Sehari sebelumnya, Menteri Pertahanan Yaman Mohammed Nasser Ahmed berhasil kabur dari percobaan pembunuhan dalam perjalanannya menuju Mahfad,  basis Al Qaida yang direbut oleh tentara. Tentara telah membangun pos militer di area tersebut untuk mencegah para pejuang kembali kesana.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement