REPUBLIKA.CO.ID, BARCELONA -- Setelah tertinggal satu gol di babak pertama, akhirnya Atletico Madrid berhasil menyamakan kedudukan dalam laga terakhir di kompetisi La Liga Spanyol di markas Barcelona, Camp Nou. Gol Diego Godin di menit awal babak kedua berhasil merobek jala Barcelona.
Sebelumnya pada babak pertama, striker Barcelona, Alexis Sanchez, berhasil mencetak gol ke gawang Atletico Madrid pada menit ke-34. Gol tersebut sempat membuat Barcelona unggul 1-0 atas Atletico Madrid hingga peluit berakhirnya babak pertama berbunyi.
Barcelona menjamu Atletico Madrid pada pekan terakhir La Liga Spanyol. Sejak menit awal babak pertama, kedua tim saling tampil menyerang.
Atletico Madrid yang berambisi besar untuk meraih trofi La Liga sedikit mendominasi permainan. Namun sayang, mereka harus kehilangan Diego Costa yang kembali mengalami cedera.
Barcelona pun tak mengalah. Mereka berusaha untuk mempertahankan gelar juara La Liga. Beberapa kesempatan diperoleh oleh para pemain Gerardo Martino, namun sayang masih dapat dihentikan oleh penjaga gawang Atletico.
Kebuntuan akhirnya pecah. Alexis Sanchez berhasil mencetak gol pada menit ke-34.