Sabtu 24 May 2014 23:01 WIB

Serangan Satu Malam di Yaman Tewaskan 27 Orang

Tentara Yaman mengacungkan senjata di area yang berhasil direbut dari milisi Alqaidah di selatan Provinsi Shabwa, Kamis (8/5).
Foto: AP Photo/Yemen's Defense Ministry/c
Tentara Yaman mengacungkan senjata di area yang berhasil direbut dari milisi Alqaidah di selatan Provinsi Shabwa, Kamis (8/5).

REPUBLIKA.CO.ID, ADEN -- Sedikitnya 27 orang tewas dalam satu serangan Jumat malam oleh puluhan gerilyawan Al Qaida di beberapa gedung pemerintah Yaman dan pos-pos militer di Seyoun, kota terbesar kedua di Provinsi tenggara Hadramout. Demikian kata seorang pejabat lokal dan beberapa penduduk.

Orang-orang bersenjata menargetkan pos-pos utama militer, markas-markas kepolisian daerah dan kantor-kantor cabang serta menyita singkat beberapa bangunan sebelum mereka menarik diri pada paginya.

Al Qaida telah melakukan banyak serangan hantam dan lari sejak pasukan Yaman mengusirnya dari benteng-benteng pertahanannya di Provinsi Abyan dan Shabwa pada bulan lalu.

Negara-negara Teluk Arab dan Amerika Serikat prihatin terhadap kekerasan di Yaman sekutu Barat, tetangga eksporter besar minyak Arab Saudi dan rumah bagi salah satu sayap paling aktif Al Qaida.

Para gerilyawan tiba dalam 15 truk pickup dari daerah-daerah gurun di luar Seyoun dan bergerak untuk menyerang berbagai gedung pemerintah.

"Mereka mencari untuk menangkap kota dan mengontrolnya," kata seorang pejabat keamanan setempat yang minta tak disebut namanya kepada Reuters.

Pejabat itu menjelaskan jumlah korban tewas di antara para gerilyawan mencapai 20. Dia mengatakan bahwa mereka membawa 18 jenazah.

''Lima anggota pasukan keamanan dan dua tentara juga tewas dalam pertempuran itu,'' katanya.

Kehidupan adalah anugerah berharga dari Allah SWT. Segera ajak bicara kerabat, teman-teman, ustaz/ustazah, pendeta, atau pemuka agama lainnya untuk menenangkan diri jika Anda memiliki gagasan bunuh diri. Konsultasi kesehatan jiwa bisa diakses di hotline 119 extension 8 yang disediakan Kementerian Kesehatan (Kemenkes). Hotline Kesehatan Jiwa Kemenkes juga bisa dihubungi pada 021-500-454. BPJS Kesehatan juga membiayai penuh konsultasi dan perawatan kejiwaan di faskes penyedia layanan
sumber : Antara/Reuters
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement