Sabtu 14 Jun 2014 00:02 WIB

Pesta Kesenian Bali, Dari Pagelaran Sampai Seminar Seni Budaya

Rep: Ahmad Baraas/ Red: Esthi Maharani
Beberapa seniman membawa sesajen dalam Parade Pesta Kesenian Bali ke-34 di Denpasar, Bali, Minggu (10/6). Festival tahunan bidang seni budaya itu berlangsung 10 Juni-9 Juli 2012 yang melibatkan sekitar 15 ribu seniman dari seluruh Bali, 18 tim kesenian dar
Foto: Antara
Beberapa seniman membawa sesajen dalam Parade Pesta Kesenian Bali ke-34 di Denpasar, Bali, Minggu (10/6). Festival tahunan bidang seni budaya itu berlangsung 10 Juni-9 Juli 2012 yang melibatkan sekitar 15 ribu seniman dari seluruh Bali, 18 tim kesenian dar

REPUBLIKA.CO.ID DENPASAR -- Presiden Susilo Bambang Yudhoyono pada Jumat (13/6) melepas peserta pawai budaya di Monumen Bajra Sandhi. Kegiatan pembukaan Pesta Kesenian Bali (PKB) ke-36, itu diikuti utusan dari sembilan kabupaten di Bali, selain juga diikuti delegasi dari daerah lain seperti NTB, NTT, dan utusan dari negara lain, seperti India.

Presiden SBY hadir bersama ibu negara, Ani Yudhoyono. Ikut hadir pula Menteri Pendidikan dan Kebudayaan, Muhammad Nuh dan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Marie Elka Pangestu. Mengenakan destar berwarna coklat tua, SBY memukul kentongan, melepas peserta pawai.

Gubernur Bali, Made Mangku Pastika mengatakan, kegiatan pawai seni itu sebagai pawai yang merepresentasikan hubungan sinergi kehidupan masyarakat Bali dan budaya masyarakat agraris, yang menghargai bumi dan air.

"Ini adalah keharmonisan dalam hidup," katanya.

PKB merupakan agenda tahunan yang dimaksudkan untuk menggali kekayaan seni dan budaya Bali yang sebagian menghilang dari keidupan masyarakat. Kegiatan itu juga diharapkan menjadi ajang pelestarian seni dan budaya Bali. Dalam event PKB ada lima agenda utama, yakni pagelaran seni dan budaya, pamaeran, lomba, pawai seni budaya dan seminar.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement