Rabu 09 Jul 2014 07:09 WIB

Mantan Model Playboy Ini Terlahir Kembali Setelah Memeluk Islam

Rep: Mutia Ramadhani/ Red: M Akbar
Felixia Yeap
Foto: www.mstar.com.my
Felixia Yeap

REPUBLIKA.CO.ID, KUALA LUMPUR -- Felixia Yeap adalan perempuan Malaysia yang sebelumnya berpose untuk majalah pria 'Playboy Filipina.' Dia menjalani Ramadhan untuk pertama kalinya tahun ini setelah masuk Islam. Hal itu diungkapkannya kepada 835 ribu pengiutnya di Facebook.

"Aku pergi ke Gereja Katolik setiap Ahad malam selama dua tahun. Aku sudah mencoba memahami agama Kristen. Aku juga pernah menyembang Dewi Kuan Yin dan sebagainya,'' kata Yeap seperti dilansir dari IB Times, Rabu (9/7).

''Aku mencoba mengadopsi praktik-praktik Budha, tapi hatiku tak pernah merasa dekat dengan Tuhan. Hatiku tak pernah merasa tersentuh. Hari ini adalah hari bersejarah bagiku. Aku seperti terlahir kembali. Kebetulan, tahun ini ulang tahunku jatuh pada tanggal 5 Ramadhan," sambungnya.

Yeap mengaku dia senang memulai babak baru dalam hidupnya. Dia berharap semua orang mendoakannya untuk tetap teguh dan berkomitmen dalam perjalanan baru hidupnya. Wanita 28 tahun itu bersyahadat di Masjid Taman Tun Dr Ismail di Kuala Lumpur. Yeap pun kini senantiasa mengenakan jilbab dan tidak pernah  berpose bugil lagi.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
اَلَمْ تَرَ اِلَى الَّذِيْ حَاۤجَّ اِبْرٰهٖمَ فِيْ رَبِّهٖٓ اَنْ اٰتٰىهُ اللّٰهُ الْمُلْكَ ۘ اِذْ قَالَ اِبْرٰهٖمُ رَبِّيَ الَّذِيْ يُحْيٖ وَيُمِيْتُۙ قَالَ اَنَا۠ اُحْيٖ وَاُمِيْتُ ۗ قَالَ اِبْرٰهٖمُ فَاِنَّ اللّٰهَ يَأْتِيْ بِالشَّمْسِ مِنَ الْمَشْرِقِ فَأْتِ بِهَا مِنَ الْمَغْرِبِ فَبُهِتَ الَّذِيْ كَفَرَ ۗوَاللّٰهُ لَا يَهْدِى الْقَوْمَ الظّٰلِمِيْنَۚ
Tidakkah kamu memperhatikan orang yang mendebat Ibrahim mengenai Tuhannya, karena Allah telah memberinya kerajaan (kekuasaan). Ketika Ibrahim berkata, “Tuhanku ialah Yang menghidupkan dan mematikan,” dia berkata, “Aku pun dapat menghidupkan dan mematikan.” Ibrahim berkata, “Allah menerbitkan matahari dari timur, maka terbitkanlah ia dari barat.” Maka bingunglah orang yang kafir itu. Allah tidak memberi petunjuk kepada orang-orang zalim.

(QS. Al-Baqarah ayat 258)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement