Rabu 16 Jul 2014 17:09 WIB

Demba Ba Siap Hengkang ke Turki

Rep: Reja Irfa Widodo/ Red: Erik Purnama Putra
Selebrasi sujud syukur Demba Ba.
Foto: AP Photo
Selebrasi sujud syukur Demba Ba.

REPUBLIKA.CO.ID, ISTANBUL -- Chelsea akhirnya secara resmi telah mengumumkan kedatangan penyerang Atletico Madrid, Diego Costa ke Stadion Stamford Bridge. Imbas dari kedatangan Costa, beberapa striker Chelsea disebut-sebut bakal segera mengakhiri kerja sama dengan the Blues.

Salah satunya, adalah penyerang Demba Ba. Ujung tombak asal Senegal itu bahkan agaknya sudah memiliki klub peminat. Adalah penghuni peringkat ketiga Liga Turki musim lalu, Besiktas, yang begitu tertarik mendatangkan penyerang berusia 29 tahun tersebut.

Pengakuan Presiden Besiktas, Fikret Orman, kian menegaskan ketertarikan mereka terhadap mantan bomber Newcastle United itu.

"Ba adalah pemain luar biasa dan kami juga telah beberapa kali mengadakan pembicaraan dengan Chelsea soal kemungkinan memboyong dia ke Istanbul," kata Orman seperti dikutip The Telegraph, Kamis (17/7).

Orman mengakui, Chelsea sebenarnya memang sudah berniat menjual Ba. Tim asuhan Jose Mourinho itu, ungkap Orman, hanya mau melepas Ba dengan banderol 10 juta pound atau sekitar Rp 200 miliar.

Meski begitu, Orman menyebut, timnya tengah melakukan upaya agar ada kesepakatan terkait penurunan nilai transfer Ba tersebut.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يٰٓاَيُّهَا الَّذِيْنَ اٰمَنُوْٓا اِذَا قُمْتُمْ اِلَى الصَّلٰوةِ فَاغْسِلُوْا وُجُوْهَكُمْ وَاَيْدِيَكُمْ اِلَى الْمَرَافِقِ وَامْسَحُوْا بِرُءُوْسِكُمْ وَاَرْجُلَكُمْ اِلَى الْكَعْبَيْنِۗ وَاِنْ كُنْتُمْ جُنُبًا فَاطَّهَّرُوْاۗ وَاِنْ كُنْتُمْ مَّرْضٰٓى اَوْ عَلٰى سَفَرٍ اَوْ جَاۤءَ اَحَدٌ مِّنْكُمْ مِّنَ الْغَاۤىِٕطِ اَوْ لٰمَسْتُمُ النِّسَاۤءَ فَلَمْ تَجِدُوْا مَاۤءً فَتَيَمَّمُوْا صَعِيْدًا طَيِّبًا فَامْسَحُوْا بِوُجُوْهِكُمْ وَاَيْدِيْكُمْ مِّنْهُ ۗمَا يُرِيْدُ اللّٰهُ لِيَجْعَلَ عَلَيْكُمْ مِّنْ حَرَجٍ وَّلٰكِنْ يُّرِيْدُ لِيُطَهِّرَكُمْ وَلِيُتِمَّ نِعْمَتَهٗ عَلَيْكُمْ لَعَلَّكُمْ تَشْكُرُوْنَ
Wahai orang-orang yang beriman! Apabila kamu hendak melaksanakan salat, maka basuhlah wajahmu dan tanganmu sampai ke siku, dan sapulah kepalamu dan (basuh) kedua kakimu sampai ke kedua mata kaki. Jika kamu junub, maka mandilah. Dan jika kamu sakit atau dalam perjalanan atau kembali dari tempat buang air (kakus) atau menyentuh perempuan, maka jika kamu tidak memperoleh air, maka bertayamumlah dengan debu yang baik (suci); usaplah wajahmu dan tanganmu dengan (debu) itu. Allah tidak ingin menyulitkan kamu, tetapi Dia hendak membersihkan kamu dan menyempurnakan nikmat-Nya bagimu, agar kamu bersyukur.

(QS. Al-Ma'idah ayat 6)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement