Rabu 30 Jul 2014 07:17 WIB

Scolari Latih Gremio

Luis Felipe Scolari
Foto: Reuters/Stefano Rellandini
Luis Felipe Scolari

REPUBLIKA.CO.ID, RIO DE JANEIRO -- Luis Felipe Scolari tidak menunggu lama untuk mendapatkan pekerjaan baru setelah bencana yang menimpa timnya di Piala Dunia Brasil. Pelatih gaek itu pada Selasa (29/7) diumumkan sebagai pelatih baru klub Brasil Gremio.

Klub Porto Alegre itu menyatakan dalam Twitter tentang hal itu. Scolari sudah pernah dua kali melatih klub itu pada 1987 dan pada 1993 hingga 1996.

Ia memimpin Gremio meraih gelar juara Copa Libertadores pada 1995 serta pada kejuaraan Brasil setahun kemudian.

Pria berusia 65 tahun itu, yang digantikan Dunga sebagai pelatih Brasil, mengalami masa menyedihkan di Piala Dunia, ketika dengan memalukan Brasil kalah 1-7 atas Jerman di semifinal, sebelum kalah 0-3 dari Belanda dalam perebutan urutan ketiga.

Tapi ia juga menjadi pelatih Brasil yang membawa mereka meraih gelar juara Piala Dunia 2002 di Jepang dan Korea Selatan.

sumber : Antara
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement