Ahad 24 Aug 2014 01:23 WIB

Akhirnya, Marseille Raih Kemenangan Perdana di Ligue 1

Rep: c79/ Red: Agung Sasongko
Pelatih Olympique de Marseille, Marcelo Bielsa
Foto: Reuters
Pelatih Olympique de Marseille, Marcelo Bielsa

REPUBLIKA.CO.ID, MARSEILLE -- Klub Liga Prancis, Olympique de Marseille berhasil meraih  kemenangan pertama Ligue 1 musim 2014/15 kala menyudahi perlawanan Guingamp dengan skor tipis 1-0.

Gol semata wayang tim asuhan Marcelo Bielsa ini diciptakan Andre-Pierre Gignac pada menit ke-46 melalui sepakan voli menyambut umpan silang Dimitri Payet

Menjelang akhir laga, Marseille memilih mengamankan kedudukan dengan mengendurkan tempo permainan saat laga masih menyisakan 20 menit. Kesempatan ini dimanfaatkan Guingamp untuk mencoba menyamakan kedudukan. Beruntung tembakan pemain pengganti Reynald Lemaitre dari tepi kotak penalti di menit 80 hanya menghantam mistar gawang.

Dengan kemenangan ini Marseille telah mengumpulkan emapat poin hasil dari tiga pertandingan. Kemenangan ini sekaligus membuktikan grafik peningkatan permainan Marseille setelah dihajar Montpellier dua gol tanpa balas pada pekan lalu.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
وَاِذْ قَالَ اِبْرٰهٖمُ رَبِّ اَرِنِيْ كَيْفَ تُحْيِ الْمَوْتٰىۗ قَالَ اَوَلَمْ تُؤْمِنْ ۗقَالَ بَلٰى وَلٰكِنْ لِّيَطْمَىِٕنَّ قَلْبِيْ ۗقَالَ فَخُذْ اَرْبَعَةً مِّنَ الطَّيْرِفَصُرْهُنَّ اِلَيْكَ ثُمَّ اجْعَلْ عَلٰى كُلِّ جَبَلٍ مِّنْهُنَّ جُزْءًا ثُمَّ ادْعُهُنَّ يَأْتِيْنَكَ سَعْيًا ۗوَاعْلَمْ اَنَّ اللّٰهَ عَزِيْزٌحَكِيْمٌ ࣖ
Dan (ingatlah) ketika Ibrahim berkata, “Ya Tuhanku, perlihatkanlah kepadaku bagaimana Engkau menghidupkan orang mati.” Allah berfirman, “Belum percayakah engkau?” Dia (Ibrahim) menjawab, “Aku percaya, tetapi agar hatiku tenang (mantap).” Dia (Allah) berfirman, “Kalau begitu ambillah empat ekor burung, lalu cincanglah olehmu kemudian letakkan di atas masing-masing bukit satu bagian, kemudian panggillah mereka, niscaya mereka datang kepadamu dengan segera.” Ketahuilah bahwa Allah Mahaperkasa, Mahabijaksana.

(QS. Al-Baqarah ayat 260)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement