REPUBLIKA.CO.ID, ROMA -- Penyerang berusia 36 tahun, Antonio Di Natale mencetak empat gol, termasuk trigol pada babak pertama, ketika Udinese menghancurkan Ternana dengan skor 5-1 di pertandingan Coppa Italia yang berlangsung pada Senin (25/8) dini hari WIB.
Di Natale, yang mengundurkan rencananya untuk pensiun, membuka catatan golnya pada menit ke-19, kemudian menambahinya sepuluh menit kemudian dan melengkapi trigolnya dua menit sebelum turun minum.
Pencetak gol terbanyak Serie A Liga Italia pada musim 2009/2010 dan 2010/2011 ini, keduanya untuk Udinese, Di Natale mencetak gol keempat pada menit ke-75.
Cyril Thereau melengkapi kemenangan Udinese dengan mencetak gol dari penalti pada menit ke-81 yang memberi kemenangan perdana pada pertandingan kompetitif kepada pelatih Udinese Andrea Stramaccioni. Fabio Ceravolo membalas satu gol untuk tim Serie B itu pada menit ke-34.
Pemain Brasil Eder mencetak trigol untuk membantu Sampdoria mengalahkan Como dengan skor 4-1 pada pertandingan putaran ketiga lainnya yang dimainkan Ahad, dan penyerang Jerman Miroslav Klose merupakan salah satu pencetak gol saat Lazio menang 7-0 atas Bassano, di mana semua gol terjadi pada babak kedua.