REPUBLIKA.CO.ID, YERUSALEM -- Israel mengatakan bahwa pasukan mereka berhasil membunuh satu orang penting Hamas pada Ahad (24/8) dalam serangan udara di Gaza City.
AFP melaporkan, orang penting Hamas itu bernama Mohammed al-Ghul. Dimana ia adalah seseorang yang penting di Hamas yang berurusan terkain finansial Hamas.
"Serangan udara Israel menargetkan sebuah mobil di Jalur Gaza dan berhasil membunuh al-Ghul," ujar Juru bicara Israel, Mayor Arye Shalicar
Ia mengatakan, al-Ghul merupakan pejabat penting Hamas yang mengatur pengiriman anggaran dana untuk membangun infrastuktur teror di Gaza, seperti terowongan-terowongan yang ada di Gaza dan menargetkan sasaran utama mereka.
AFP melaporkan, pihak medis di Jalur GAza telah mengkonfirmasi kematian Mohammed al-Ghul.