REPUBLIKA.CO.ID, BILABO -- Bintang Napoli, Lorenzo Insigne dihina para pendukungnya di Bandara Capodichino, Naples. Dia akan terbang ke Spanyol untuk membantu timnya menghadapi Athletic Bilbao di leg kedua playoff Liga Champions di San Mames, Kamis (28/8).
Dilansir Forza Italian Football, Rabu (27/8), kali ini, ia terlihat tabah dan tidak bereaksi apapaun atas ulah pendukung i Partenopei. Dia berlalu untuk melanjutkan penerbangan tanpa memperhatikan kritikan suporter.
Perlakuan tidak mengenakkan itu diterima Insigne sebagai konsekuensi permainan buruknya di leg pertama yang berakhir, 1-1 di San Paolo pada 20 Agustus lalu. Ketika itu, ditarik keluar pelatih Rafael Benitez untuk digantikan Dries Mertens pada babak kedua.
Mendapat cemoohan dan siulan suporter, Insigne bereaksi marah. Tidak cukup, ia membuang jersey ke tanah dan langsung menutupi kepalanya ketika duduk di bangku cadangan.
Situasi itu menjadi semakin rumit ketika istri Insigne, membela suaminya dengan menulis status di akun Instagram, dengan menyatakan para penggemar melakukan tindakan tidak pantas dan menuduh mereka hanya mendukung pemain kalau kinerjanya baik saja.