REPUBLIKA.CO.ID, KATALAN -- Seiring bergulirnya waktu, Munir ternyata lebih memilih untuk masuk akademi Barcelona. Ia masuk pada 2011. setelah itu ia bergabung dengan tim Barcelona B pada awal 2014. Bersama Barcelona B, ia merebut trofi UEFA Youth League 2014 (Liga Champions untuk tim U-19). Munir kembali tampil gemilang, ia mencetak 11 gol dalam 10 pertandingan.
Penampilan cemerlangnya pun langsung mencuri perhatian pelatih anyar Barcelona, Luis Enrique. Enrique mengajaknya untuk bergabung dengan tim senior dan memberikan kepercayaan kepadanya untuk tampil pada laga perdana Blaugrana di La Liga Spanyol. Munir tak mensia-siakan kesempatan tersebut, ia berhasil membuktikan kepercayaan yang diberikan oleh pelatih dengan mencetak satu gol.
"Luis Enrique seorang pelatih yang terus meminta kami untuk bekerja, bekerja dan bekerja. Itu yang saya lakukan dan terus akan saya lakukan," ujar Munir membalas kepercayaan Enrique.
Selain itu, ia juga menghipnotis para fans setia serta pecinta sepak bola dari seluruh penjuru dunia. Ia juga mampu meredam hegemoni pemain mahal yang didatangkan oleh Barcelona pada bursa transfer musim ini, Luis Suarez.
Pada awal 2014, Munir sempat dikaitkan dengan sejumlah klub besar Eropa seperti Arsenal, Paris Saint-Germain dan Bayern Muenchen. Namun, ia akhirnya memutuskan untuk memperpanjang kontraknya bersama Barca hingga Juni 2017 dengan klausul pelepasan kontrak senilai 12 juta euro.
Jumlah ini akan meningkat menjadi 35 juta euro andaikan Munir bergabung dengan tim utama Blaugrana musim ini.