REPUBLIKA.CO.ID, LEICESTER -- Manchester United akan bertandang ke markas Leicester dalam lanjutan Liga Primer Inggris pada Ahad (21/9) Malam WIB. United yang tengah tampil dalam performa menawan sejak berhasil mengalahkan QPR 4-0 minggu lalu bertekad menjaga momentum dan kembali ke jalur persaingan papan atas.
Leicester City hanya berhasil mencetak satu gol dari delapan pertandingan Liga Primer Inggris terakhir melawan Manchester United. Selain itu, Wayne Rooney adalah pemain MU yang berhasil mencetak gol di dua penampilannya melawan Leicester di ajang Liga Primer Inggris
Berikut data dan fakta jelang laga Leicester vs MU:
1. The Red Devils sukses memenangkan sembilan laga Liga Primer Inggris secara beruntun melawan Leicester.
2. Angel di Maria menjadi satu-satunya pencetak gol dari tendangan bebas langsung di Liga Primer Inggris musim ini.
3. Wayne Rooney mencetak 175 gol di Liga Inggris dari 378 pertandingan, Sedangkan Henry mengemas jumlah gol yang sama hanya dari 258 pertandingan.
4. Juan Mata sukses mencetak delapan gol dan empat assists dari 19 penampilannya di Liga Primer Inggris untuk Manchester United.
5. Manchester United telah menggunakan 26 pemain di EPL musim ini, setidaknya tiga lebih banyak dari klub lainnya.
6. Manchester United hanya menang empat kali dari 17 pertandingan terakhir EPL di hari Minggu (tujuh kali imbang, enam kali kalah).
7. Sebelum catatan tersebut, United tidak terkalahkan dari 22 pertandingan EPL yang dilangsungkan di hari Minggu (menang 18, imbang 4).