Selasa 23 Sep 2014 14:49 WIB

Jelang Lawan Malaga, Enrique: Jangan Terlena, Barca!

Rep: satria kartika yudha/ Red: M Akbar
Luis Enrique
Foto: REUTERS/Gustau Nacarino
Luis Enrique

REPUBLIKA.CO.ID, MALAGA -- Pelatih Barcelona, Luis Enrique, optimistis tren positif timnya akan terus berlanjut. Keyakinan itu datang karena para pemain Barcelona mampu menunjukkan kerjasama yang apik dalam setiap pertandingan, terutama pada laga terakhir melawan Levante. Dalam laga tersebut, Barca menang lima gol tanpa balas dari Levante.

''Semua pemain mampu bekerja dengan baik sebagai tim,'' ujar Enrique.

Meski memiliki keyakini diri yang besar namun Enrique tetap berharap agar anak asuhnya tidak terlena. Ia tetap mengingatkan perjalanan masih panjangan. Setiap kesalahan dan kegagalan yang diperoleh dalam setiap pekan tentunya bisa berdampak buruk untuk bisa mempertahankan posisi di puncak klasemen La Liga.

Enrique mengatakan saat ini segala kemungkinan sangat terbuka di papan klasemen. ''Tentunya akan dapat berubah dengan cepat karena kompetisi baru dimulai. Jadi kita harus fokus dalam menjalani pertandingan,'' pintanya.

Pertengahan pekan ini Barca akan menjalani laga tandang ke markas Malaga. Dari empat laga yang telah dijalani, Barca telah mengantungi angka sempurna sebanyak 12 poin. Sementara Malaga terpaut tujuh angka dan nangkring di urutan 11 klasemen La Liga.

Klasemen La Liga Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Barcelona Barcelona 18 12 2 4 50 30 38
2 Atletico Madrid Atletico Madrid 17 11 5 1 31 20 38
3 Real Madrid Real Madrid 17 11 4 2 37 21 37
4 Athletic Club Athletic Club 18 9 6 3 27 11 33
5 Mallorca Mallorca 18 8 3 7 18 -3 27
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement