REPUBLIKA.CO.ID, REPUBLIKA.CO.ID, SAO PAOLO -- Mantan bintang sepak bola Brasil dan Barcelona, Rivaldo menggunakan media sosial Instagram untuk menjual klub divisi kedua negeri Samba. Rivaldo merupakan presiden di klub tersebut selama enam tahun terakhir.
"Saya, Rivaldo, yang saat ini merupakan pemilik Mogi Mirim Esporte Clube, untuk alasan-alasan pribadi, memutuskan untuk mencari pemilik baru," kata Rivaldo, yang turut membawa Brasil menjuarai Piala Dunia 2002.
Rivaldo menandatangani foto itu dengan alamat surat elektronik yang dapat dihubungi bagi pihak-pihak yang tertarik berinvestasi di klub itu, yang berada di divisi pertama Sao Paolo.
Rivaldo pertama kali bermain untuk Mogi Mirim pada 1993, dan kemudian kembali untuk menutup karir gemilangnya di klub itu pada usia 41 tahun.