Rabu 31 Dec 2014 12:31 WIB

Tiga Klub Besar Inggris Incar Wilfried Bony

Rep: c10/ Red: Israr Itah
Wilfried Bony
Foto: Scott Heppel/AP Photo
Wilfried Bony

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Manchester City telah melakukan pendekatan terhadap pemain bintang Swansea City, Wilfried Bony. Diperkirakan City membutuhkan lebih dari 50 juta pound (Rp 1 triliun) untuk membayar biaya transfer dan gaji pemain timnas Pantai Gading tersebut.

Ternyata Chelsea pun baru-baru ini tertarik untuk mendapatkan Wilfried Bony. Tentu saja hal tersebut membuat Liverpool yang telah lama mengincar Bony semakin mendapatkan banyak saingan dalam upayanya mendapatkan pemain berusia 26 tahun tersebut.

"Saya tidak pernah menutup kemungkinan dalam bisnis di bursa transfer. Kami bisa melakukan apa pun jika itu menguntungkan untuk kami," kata manajer City  Manuel Pellegrini dilansir laman football fancast, Rabu, (31/12).

City benar-benar membutuhkan seorang striker dan menjadikan Bony menjadi sasaran utama the Citizens. Hal tersebut dikarenakan Sergio Aguero, Stevan Jovetic, dan Edin Dzeko masih cedera. Jovetic diperkirakan paling cepat kembali di antara ketiganya, yakni awal Januari 2015.

Pellegrini mengatakan, klubnya akan menganalisis apa yang sebaiknya dilakukan saat bursa transfer. Menurutnya, ada banyak alasan mengapa  Álvaro Negredo dipinjamkan ke Valencia sebelum bursa transfer dimulai. 

"Pada saatnya nanti, kami akan membuat keputusan yang terbaik bagi klub," kata Pellegrini.

Bony telah mencetak 33 gol dalam 69 penampilan sejak transfernya dari Vitesse pada musim panas 2013.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement