Sabtu 03 Jan 2015 11:00 WIB

Podolski Siap Teken Kontrak dengan Inter Milan

Lukas Podolski
Foto: Geert Vanden Wijngaert/AP Photo
Lukas Podolski

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA--Pemain timnas Jerman pada Piala Dunia Lukas Podolski tiba di Milan Jumat waktu setempat untuk menandatangani kontrak pinjam dengan Inter Milan setelah sekian lama dia tidak aktif bermain di Arsenal.

Pemain berusia 29 tahun itu cukup frustrasi karena jarang sekali diturunkan bermain oleh klub liga utama Inggris tersebut.

Dalam laman Inter, Podolski digambarkan mengenakan seragam biru hitam yang merupakan kostum Inter setibanya di kota Italia itu.

Kepindahan pemain itu ke Italia menjadi kenyataan kendati sebelumnya pada Selasa, pelatih Arsenal sempat menganggap bahwa minat Inter terhadap pemain itu merupakan sebuah "guyonan".

Podolsi yang pindah ke Arsenal dari Cologne pada 2012, akan menjalani tes kesehatan pada Sabtu dan dia akan membuat debutnya melawan juara Juventus pada Selasa.

Di Arsenal, Podolsi sudah menyumbangkan 31 gol, namun dia belum pernah dipasang turun bermain di pertandingan liga utama Inggris musim ini.

sumber : antara
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement