Kamis 08 Jan 2015 20:17 WIB
Piala Afrika 2015

Dua Pemain Ghana Ini Batal Tampil di Piala Afrika

Rep: c11 / Red: M Akbar
Jeffrey Schlupp
Foto: www1.skysports.com
Jeffrey Schlupp

REPUBLIKA.CO.ID, ACCRA -- Duo Ghana, Abdul-Majeed Waris dan Jeffrey Schlupp, dikabarkan batal untuk memperkuat timnya pada Piala Afrika 2015. Absennya dua pemain pilar ini akibat mengalami cedera saat membela klubnya masing-masing.

Melansir informasi dari laman Fourfourtwo, Schlupp telah mengalami cedera ketika membela Leicester City melawan Liverpool di Liga Primer Inggris. Schlupp menderita cedera lutut. Asosiasi Sepak Bola Ghana telah menyatakan Schlupp bakalan absen selama tiga pekan.

Sementara itu striker asal klub Turki Trabzonsor, Waris, telah mengalami cedera saat tampil di Liga Super Turki. Cedera itu didapat ketika membela timnya mengalahkan Eskisehirspor 4-1. Waris mengalami cedera sembilan hari lalu dan akan digantikan dengan Mahatma Otoo yang bermain untuk klub asal Norwegia, Sogndal.

Adapun striker Crystal Palace, Kwesi Appiah yang juga masuk dalam 23 daftar pemain pilihan Ghana. Tetap akan memperkuat Black Stars pada laga pertarungan sengit Piala Afrika di Guinea Khatulistiwa.

Baba Rahman, Daniel Amartey, Frank Acheampong dan David Accam akan memulai debut pertama mereka di kompetisi benua Afrika ini. Ada kekecewaan lain dari trio Ghana, Ibrahim Moro, Samuel Inkoom dan Kwabena Adusei yang batal mengisi skuad Black Stars karena namanya hanya tercantum di pemain sementara. Ghana masuk ke  dalam Grup C Piala Afrika. Pada laga perdananya Ghana akan melawan rivalnya, Senegal di Mongomo.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement