Rabu 25 Mar 2015 16:51 WIB

Ingin Kejutkan Kamerun, Timnas Turunkan Empat Penyerang

Rep: Ali Mansur/ Red: M Akbar
Timnas Senior Indonesia
Foto: Republika/Yogi Ardhi
Timnas Senior Indonesia

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Meski minim persiapan tim nasional Indonesia senior tak ingin setengah hati menghadapi Kamerun. Bahkan pelatih interim, Benny Dollo, langsung menurunkan skuat terbaiknya dalam laga uji coba yang digelar di Stadion Gelora Delta Sidoarjo, Rabu (25/3), petang ini. Dalam laga ini Bendol tak menargetkan kemenangan, tapi juga ingin memberi kejutan kepada tim kuat asal Afrika tersebut.

Di posisi penjaga gawang, Bendol mempercayakan kepada kiper Persib Bandung, I Made Wirawan. Selanjutnya, di lini belakang, pemian naturalisasi, Victor Igbonefo  diduetkan dengan Yohannes Tjoe. Di dua sisi samping diisi dua pemain ini ditopang duo bek Arema, Ahmad Alfarizi dan Hasim Kipuw.

Sementara di lapangan tengah dipercayakan kepada Hariono dan I Gede Sukadana. Sedangkan lini depan ada empat pemain bertipikal menyerang, Boaz Salossa, Zulham Zamrun, Tantan, dan Cristian Gonzalez. Untuk kapten kesebelasan sendiri, dipercayakan pada kapten Persipura Jayapura, Boaz Salossa.

Susunan pemain

Indonesia: I Made Wirawan, Alfarizi, Igbonefo, Yohanes Tjoe, Hasyim Kipuw; Sukadana, Hariono, Tantan, Zulham Zamrun; Boaz Salossa, Cristian Gonzales.

Kamerun: Ondoa, Bedimo, Oyongo, Chedjou, Ngweni, Enoh, Loe, Moukandjo, Dani Ndi, Aboubakar, Kwekeu.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement