REPUBLIKA.CO.ID, SINGAPURA -- Kapten tim sepak bola Indonesia di SEA Games 2015 Manahati Lestusen membantah timnas bermain sepenuh hati kala menghadapi Vietnam pada perebutan medali perunggu SEA Games 2015 di Singapore National Stadium, Singapore Sports Hub, Senin (15/6). Menurut Manahati, dirinya bersama pemain sudah berusaha semaksimal mungkin.
"Tapi, hasilnya seperti ini," kata Manahati kepada pewarta saat ditemui di mixed zone, Senin (15/6).
Indonesia harus menyerah lima gol tanpa balas atas Vietnam. Dengan begitu, Garuda Muda harus puas pulang dengan tangan kosong. Manahati menjelaskan, kekalahan 0-5 atas Thailand pada semifinal dua hari lalu memang masih membayang.
"Kita sudah berusaha melupakan kekalahan yang kemarin. Tapi namanya juga manusia, masih kebawa juga," kata pemain yang pernah membela Barito Putera ini.
Lantaran kegiatan persepak bolaan nasional dibekukan, Manahati mengaku akan pulang kampung ke Ambon. Sembari tetap berlatih menjaga kondisi untuk membela Provinsi Maluku pada Pra Pekan Olahraga Nasional 2016 Jawa Barat.
"Sehabis lebaran mungkin baru dimulai persiapannya," ujar Manahati.