Kamis 09 Jul 2015 15:12 WIB

Cech Bakal tampil Perdana Bersama Arsenal di Singapura

Petr Cech
Foto: Arsenal.com
Petr Cech

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Petr Cech berpeluang membuat debutnya bersama Arsenal di Singapura pada 15 Juli ini. Arsenal akan menghadapi tim Singapore Selection XI dalam turnamen pramusim Barclays Asia Trophy (BAT) 2015.

Arsene Wenger tidak membawa David Ospina yang membela Kolombia pada Copa America 2015. Ospina diberi libur tambahan. Walau demikian, Arsenal tetap diperkuat tiga kiper dalam tur Asianya. Selain Cech, ada Wojciech Szczesny dan Emiliano Martinez.

The Gunners juga tak diperkuat trio Alexis Sanchez, Danny Welbeck dan Tomas Rosicky di lini depan. Welbeck dan Rosicky tinggal di London untuk melanjutkan rehabilitasi pada cedera lutut. Sementara Sanchez telah diberikan cuti panjang setelah membantu Cile memenangkan Copa America pekan lalu.

Bek serbaguna Calum Chambers akan berlaga di Singapura meskipun baru saja berlaga di kejuaraan Piala Eropa U-21.

"Calum telah memutuskan untuk mempersingkat liburannya dan kembali pada hari Jumat," kata Wenger di laman resmi Arsenal, Kamis (9/7). "Welbeck belum sepenuhnya pulih dari masalah dia (pada akhir musim lalu). Dia belum kembali berlatih penuh sehingga ia akan ditinggalkan.

Juara bertahan Piala FA ini akan meladeni Singapore Selection XI pada Rabu 915/7) dalam pertandingan pertama mereka pramusim di Stadion Nasional Singapura. Jika menang, Arsenal akan bertemu pemenang laga Stoke City dan Everton pada Sabtu (18/7).

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini

The Best Mobile Banking

1 of 2
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement