REPUBLIKA.CO.ID, MILAN -- Inter Milan terus berusaha mendatangkan Felipe Melo dari Galatasaray. Klub berjuluk Nerazzurri itu siap menjadikan Fredy Guarin sebagai untuk ditukarkan dengan pemain tersebut.
"Sport Mediaset mengklaim negoisasi kedua kubu kian mengalami kemajuan. Guarin dikabarkan bakal dilego ke klub asal Turky tersebut senilai enam juta Euro (Rp 89 Miliar) plus Melo," demikian laporan yang dikutip dari Football Italia, Ahad, (12/7).
Rumor ini bukan sesuatu yang mengejutkan. Pasalnya pelatih La Beneamata Roberto Mancini memang sudah lama ingin membawa gelandang asal Brasil itu ke kota MIlan.
Alasannnya, Mancini telah memahami kualitas sang pemain. Sebab, Keduanya pernah bekerja sama di Galatasaray dulu.
Bagi Melo, jika akhirnya transfer ini bisa terlaksana, maka ia akan mengulang kisahnya pada beberapa tahun silam. Di mana pada 2008-2013 ia pernah malang melintang di Serie A saat memperkuat Fiorentina dan Juventus.