Kamis 23 Jul 2015 07:40 WIB

Kondogbia Yakin Inter Milan Mampu Raih Scudetto

Rep: Risa Herdahita/ Red: M Akbar
Gelandang Geoffrey Kondogbia.
Foto: Inter
Gelandang Geoffrey Kondogbia.

REPUBLIKA.CO.ID, MILAN -- Gelandang Geoffrey Kondogbia yakin Inter Milan akan bisa meraih scudetto pada kompetisi Serie A Italia musim mendatang. Ia juga merasa sosok pelatih Roberto Mancini akan bisa membuatnya lebih berkembang.

"Kami akan lakukan yang terbaik," kata Kondogbia saat ditanya keyakinannya untuk membawa Inter meraih scudetto.

Ia juga menjelaskan bagaimana pelatih Roberto Mancini telah membujuknya untuk bergabung bersama skuat Inter Milan. Menjelaskan melalui akun Facebook resmi klub, ia mengatakan Mancini menyebut tawaran ini akan menjadi kesempatan berharga untuk kariernya.

"Saya memilih Inter juga karenanya, tapi sesungguhnya saya memang selalu ingin bermain di Serie A (Italia)," jelas Kondogbia, dikutip Football Italia, Kamis (23/7).

Ia pun berpikir, keputusan ini adalah yang terbaik bagi perkembangannya. Kepercayaan Mancini padanya merupakan hal penting untuk pemain asal Prancis Itu.

"Mancini akan membantu saya berkembang lebih jauh lagi," lanjut dia.

Kondogbia juga mengakui dirinya sudah merasa bahagia di Inter. Ia menyukai segala sesuatunya di tim dan ingin segera menyesuaikan diri bersama Nerazzurri.

Dengan susunan pemain yang kuat, kata dia, mereka kini masih membutuhkan pergerakan yang tepat di musim baru ini. Pemain 22 tahun itu pun berharap dapat terus menerima dukungan dari para fans.

Sejauh ini pendukung klub dirasa telah memberikan penerimaan yang hangat terhadapnya. Ia pun merasa bertanggung jawab untuk membalas perlakuan itu dengan bermain baik selama musim ini.

Klasemen Serie A Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Napoli Napoli 13 9 2 2 20 11 29
2 Atalanta Atalanta 13 9 1 3 34 18 28
3 Inter Inter 13 8 4 1 31 17 28
4 Fiorentina Fiorentina 13 8 4 1 27 17 28
5 Lazio Lazio 13 9 1 3 28 14 28
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement