REPUBLIKA.CO.ID, NEW YORK -- Bintang anyar Andrea Pirlo siap memulai petualangan baru dengan New York City setelah pindah dari Juventus di musim panas. Pirlo merumput untuk latihan bersama dengan anak-anak kecil dari klub Downtown United di New York pada Kamis (23/7).
Nampaknya, anak-anak tersebut menaruh perhatian pada mantan pemain Nyonya Tua ini. Buktinya, Pirlo dikerubungi mereka semua saat berfoto bersama.
Pirlo juga mencontohkan teknik tendangan bebas pada anak-anak klub Downtown United. Videonya diunggah di akun sosial Twitter New York City FC, @NYCFC.
Pemain bernomor punggung 21 ini juga menyatakan akan membantu MLS tumbuh dan bermain dengan baik. “ Kami memiliki perjuangan yang panjang di musim (ini). Untuk itu, kita harus membuka lembara baru lewat tim baru dan mencoba menjadi yang terbaik,” ujar Pirlo, dikutip dari Daily Mail, Jumat (24/7).
Mantan pemain AC Milan ini juga selalu merumput karena kecintaannya dengan sepak bola. “Segala sesuatu yang baru itu sangat menakjubkan dan saya merasa baik. Satu satunya hal yang tersisa adalah mendapatkan kondisi yang tepat,” ujar Pirlo.
NYCFC menandatangani Pirlo pada 6 Juli dan menjadi pemian ketiga yang ditunjuk oleh klub setelah Frank Lampard dan David Villa. Playmaker veteran ini memenangkan dua gelar Liga Champions, enam mahkota Serie A dan Piala Dunia 2006 dengan Italia selama karier berkilauannya di Eropa.