Rabu 26 Aug 2015 11:16 WIB

Serangan dari Yaman, Tiga Prajurit Arab Saudi Tewas

Konflik Yaman melibatkan koalisi pasukan Arab Saudi melawan Iran.
Foto: Farsnews.com
Konflik Yaman melibatkan koalisi pasukan Arab Saudi melawan Iran.

REPUBLIKA.CO.ID, RIYADH -- Tiga prajurit Arab Saudi telah tewas akibat tembakan artileri dari Yaman, dan seorang lagi gugur ketika kendaraan patrolinya mendapat kecelakaan di perbatasan, kata pihak berwenang di Riyadh.

Sebuah pos perbatasan Saudi di Jazan, di bagian selatan kerajaan itu mendapat gempuran dan serangan roket dari wilayah Yaman pada Senin (24/6).

Setelah laporan awal bahwa seorang prajurit tewas dalam serangan itu, seorang juru bicara Kementerian Dalam Negeri Saudi mengatakan pada Selasa bahwa dua prajurit lainnya tewas akibat luka-lukanya.

Jubir kementerain itu yang dikutip kantor berita SPA tak menyebut jumlah mereka yang diperkirakan terluka dalam serangan tersebut. Dalam insiden terpisah, seorang prajurit Saudi yang bertugas di perbatasan dengan Yaman meninggal akibat kendaraannya terbalik, kata jubir itu.

Riyadh menyatakan pada Ahad bahwa serangan roket telah membunuh seorang jenderal, perwira tinggi yang gugur dalam serangan-serangan lintas batas sejak koalisi pimpinan Saudi memulai serangan-serangan udara terhadap para pemberontak dukungan Iran di Yaman pada Maret.

Hampir 60 orang, kebanyakan personel militer, telah tewas di kawasan perbatasan Arab saudi sejak kampanye udara tersebut mulai dilakukan.

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement