Sabtu 12 Sep 2015 01:50 WIB

PM Hungaria Ancam akan Tangkap Migran yang Lintasi Perbatasan

Rep: C16/ Red: Ichsan Emrald Alamsyah
Perdana Menteri Hungaria Viktor Orban
Foto: independent.co.uk
Perdana Menteri Hungaria Viktor Orban

REPUBLIKA.CO.ID, BUDAPEST -- PM Hungaria Victor Orban memperingatkan bagi siapa saja yang melintasi perbatasan negaranya secara ilegal termasuk para pengungsi akan ditangkap. Dilansir BBC, Jumat (11/9), peringatan ini akan mulai diberlakukan mulai pekan depan.

Menurut Victor, ribuan pengungsi yang melintasi perbatasannya beberapa minggu terakhir dianggap telah melakukan pemberontakan terhadap pihak kepolisian. Victor mengatakan, mulai 15 September Undang-undang tentang imigrasi mulai diperketat.

“Pemerintah Hungaria berhak mengankap siapa pun yang melintasi perbatasan secara ilegal,” ujar Victor.

Sebelumnya, 150 ribu imigran dari Yunani dikabarkan telah melintas dan memasuki daerah perbatasan Hungaria disepanjang tahun ini menuju negara-negara di Eropa Utara dan Barat. Ktegangan antara otoritas Hungaria dengan para imigran pun sempat terjadi di daerah perbatasan dan stasiun kereta api utama.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement