Jumat 18 Sep 2015 04:12 WIB

Lallana Makin Pede, Meski Liverpool Tertahan di Liga Europa

Adam Lallana (tengah) merayakan golnya ke gawang Bordeaux
Foto: REUTERS/Lee Smith
Adam Lallana (tengah) merayakan golnya ke gawang Bordeaux

REPUBLIKA.CO.ID, BORDEAUX -- Liverpool hanya bisa memetik hasil imbang 1-1 melawan Bordeaux dalam laga pembuka Grup B Liga Europa di Stadion Bordeaux, Kamis (18/9). Gol indah Adam Lallana pada menit ke-65 dibalas oleh Jussie sembilan menit sebelum waktu normal berakhir.

Lallana melewatkan bola dari kedua kaki bek Bordeaux sebelum melepaskan tendangan pelan mendatar ke pojok kiri gawang Cedric Carrassco. Cara Lallana menggiring dan membuat penyelesaian akhir mengingatkan aksi Thierry Henry dalam mencetak gol. 

Sayang keunggulan ini dihapus oleh Jussie yang baru masuk pada menit ke-69 menggantikan Wahbi Khazri.

Meski gagal menang, Lallana memandang hasil ini dari sisi positif. Pasalnya the Reds kalah dalam dua laga terakhir di Liga Primer Inggris.

"Kami perlu kembali ke jalur kemenangan sekarang," kata dia dikutip BBC, Jumat (18/9).

Ia mengatakan Liverpool akan melakoni laga berat melawan Norwich City pada Ahad (20/9). Eks bintang Southampton ini mengatakan timnya butuh performa bagus lainnya dan memastikan memetik kemenangan.

"Ini satu poin dari laga kandang. Kami perlu memenangkan laga berikutnya di liga dan kompetisi ini dan kemudian beberapa hal akan terlihat lebih baik," ujar Lallana.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement