REPUBLIKA.CO.ID, TEL AVIV -- Pelatih Dynamo Kiev, Serhiy Rebrov, mengungkapkan pertandingan yang dibawa timnya begitu baik setelah mampu unggul pada babak penyisihan grup G Liga Champions atas Maccabi Tel Aviv 2-0 di Bloomfield Stadium, Rabu (30/9) dini hari WIB.
"Itu adalah pertandingan yang bagus, dan tim melakukan hampir segalanya dengan benar. Buktinya adalah kami menang. Kami memiliki pemain bagus dan kemenangan penting bagi mereka," kata Rebrov dilansir dari laman UEFA, Rabu (30/9).
Empat menit setelah laga berlangsung, Andriy Yarmolenko langsung memastikan Dynamo Kiev unggul terlebih dahulu atas tim tuan rumah. Skor ini pun tak berubah hingga akhir babak pertama.
Baru di babak kedua, Junior Moraes menambahkan catatan perolean skor bagi skuat asuhan Rebrov hingga kedudukan berakhir 2-0. Menurut Rebrov laga semalam ini tidak dilalui dengan mudah, bermain di kandang klub asa Israel ini juga penuh dengan tantangan.
"Itu tidak mudah untuk bermain di sini, Maccabi terkadang mencoba melalui kami. Kita tidak kebobolan yang berarti kiper kami baik, tapi ini adalah pekerjaan untuk seluruh tim," ujar Rebrov.
Hasil ini memastikan Dynamo Kiev berada di puncak klasemen Grup G Liga Champions dengan mengantongi empat poin kemenangan. Sementara Maccabi Tel Aviv berada di posisi keempat setelah sebelumnya sempat takluk dari Chelsea.