REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Pelatih Olympiakos Piraeus Marco Silva mengungkap kunci kesuksesan klubnya melawan Arsenal. Olympiakos berhasil mempermalukan Arsenal 3-2 di Stadion Emirates dalam laga grup F Liga Champions, Rabu (30/9) dini hari WIB.
“Kami bekerja bagaimana mengangani tekanan dari lawan dan mempertahanankan klub dengan baik,” ujar Silva, dikutip dari laman resmi klub,Rabu (30/9).
Pelatih berusia 38 ini juga mengatakan anak asuhnya sangat konsentrasi dan tidak takut dengan pasukan Meriam London. Silva lalu menambahkan sebelum merumput, The Legend sudah mengetahui apa yang harus mereka lakukan untuk memenangi pertandingan ini.
“Saya sangat puas dengan pemain saya,” kata Silva.
Olympiakos sadar ada pebedaan anggaran antara klubnya dengan Bayern Muenchen dan Arsenal. Namun, The Legend tidak menetapkan batasan untuk ambisinya.
Meski berhasil membawa pulang kemenangan, Silva menegaskan ada banyak ruang dalam skuatnya yang membutuhkan perbaikan. Olympiakos, pelatih berdarah Portugal ini mengatakan, harus beradaptasi dan bermain lebih defensif.
“Tujuan kami (adalah) untuk bermain lebih ofensif di kompetisi Eropa juga” katanya.
Sisi lainnya, kemenangan ini juga dianggap membuka jalan untuk pertandingan mendatang. Selanjutnya Olympiakos akan menghadapi Dinamo Zagreb dalam laga grup F Liga Champions, (21/10) dini hari WIB.