Sabtu 07 Nov 2015 19:58 WIB

Pochettino Sebut Pemainnya Tampil dengan Hati Lawan Arsenal

Rep: C17/ Red: Israr Itah
Mauricio Pochettino
Foto: REUTERS/Andrew Couldridge
Mauricio Pochettino

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Duel menarik bakal tersaji di Stadion Emirates, Ahad (8/11). Tuan rumah Arsenal akan menjamu rival sekotanya Tottenham Hotspur dalam lanjutan pekan ke-12 Liga Primer Inggris.

Pelatih Tottenham Mauricio Pochettino menjaga optimisme jelang duel sengit derby London Utara ini. Menghadapi Arsenal yang saat ini bercokol di posisi kedua klasemen sementara, the Lillywhites siap tampil semaksimal mungkin untuk memburu poin.

"Selain bermain dengan hati, kami juga sangat bergairah menyambut laga ini. Kami akan bermain semaksimal mungkin untuk membawa pulang tiga poin," kata Pochettino, seperti dikutip dari Sky Sports, Sabtu (7/11).

The Lilywhites berada tiga strip di bawah the Gunners. Mengepak poin 20 hasil dari 11 laga, Spurs berada pada posisi kelima. Jadi, torehan tiga angka sangat krusial bagi Tottenham.

Menyambangi kandang musuh, Tottenham bermodalkan tak terkalahkan dalam  10 laga terakhir di kompetisi lokal. Meski begitu, Tottenham tak mau terlena dan pelatih asal Argentina tetap mewaspadai kekuatan dan tekanan dari Arsenal.

"Derby merupakan laga yang sangat berbeda dan sangat berarti. Tapi kami akan berusaha sekuat tenaga dan fokus untuk memenangkan laga," kata Pochettino.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement