REPUBLIKA.CO.ID, BARCELONA -- Kiper Marc-Andre ter Stegen sedang kehilangan posisinya di tim utama Barcelona dalam beberapa bulan terakhir. Padahal, saat didatangkan musim lalu, dia digadang-gadang akan jadi kiper terbaik mengawal gawang Barca.
Saat ini, Stegan kerap kalah oleh Claudio Bravo khususnya saat menjaga gawang Blaugrana di level Liga domestik. Kondisi ini membuat mantan kiper Barcelona Miguel Reina bersuara memberikan masukan.
"Dia harus segera membuktikan kelayakannya di Barca. Berlatih dan memperlihatkan yang terbaik," kata Miguel Reina dikutip dari Goal, Jumat (1/4).
Ayah dari kiper Napoli, Jose 'Pepe' Reina ini mengatakan, sebenarnya Stegan tahu benar apa yang harus dilakukan. Selain tentu harus bekerja keras, kiper asal Jerman itu dituntutnya bersabar.
"Setelah itu, dia harus terus percaya diri. Jika dia sudah terlihat sangat percaya diri, maka Barca harus memberikannya kepercayaan," ujar kiper Barca tahun 1966-1973 ini.