Rabu 18 May 2016 05:58 WIB

Tentara Assad Bunuh 12 Warga Sipil Suriah

Rep: Ahmad Islamy Jamil/ Red: Teguh Firmansyah
Militan Suriah di medan perang.
Foto: Alalam
Militan Suriah di medan perang.

REPUBLIKA.CO.ID, DAMASKUS — Sebanyak 12 warga sipil Suriah dilaporkan tewas dan lima orang lainnya mengalami luka-luka akibat serangan rudal oleh pasukan pemerintah di Kota Bidama, Provinsi Idlib.

Seorang pejabat Pertahanan Sipil Suriah di Kota Bidama, Muhammad Khubeir mengatakan, penembakan itu dilakukan oleh tentara rezim Bashar al-Assad. “Korban luka telah dilarikan ke rumah sakit darurat yang ada di kota ini,” ujar Khubeir, seperti dikutip World Bulletin, Rabu (17/5).

Suriah telah dilanda perang saudara sejak 2011. Konflik sosial politik yang disertai dengan kekerasan itu bemula ketika Presiden Bashar al-Assad mulai melancarkan operasi militer terhadap kelompok oposisi yang pro-demokrasi.

Sampai hari ini, tercatat sudah ratusan ribu jiwa warga sipil Suriah yang tewas dalam perang sudara tersebut. Sementara, jumlah pengungsi akibat konflik itu sendiri mencapai jutaan orang jumlahnya.

Baca juga, Erdogan: Turki Berhak Gelar Operasi Militer di Suriah.

 

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement